Perempuan Platinum
  • Home
  • About Us
  • In Person
  • In Life
    • Aging
    • Wellness
    • Relationship
    • Leisure
  • In Style
    • Beauty
    • Fashion

Subscribe to our newsletter!

Sign up to receive exclusive content updates, fashion & beauty tips!

Perempuan Platinum

Celebrating Life!

  • Home
  • About Us
  • In Person
  • In Life
    • Aging
    • Wellness
    • Relationship
    • Leisure
  • In Style
    • Beauty
    • Fashion

Mengatasi Problem Akibat Sepatu

AvatarBy PerempuanPlatinumPosted on 29 August 202022 October 2022
Mengatasi Problem Akibat Sepatu-1

Seringkali kita mengalami problem akibat sepatu. Semahal apapun sepatu yang kita beli, tidak menjamin Anda terhindari dari masalah- masalah yang muncul seperti lecet, kapalan, atau kadang melepuh. Padahal saat membeli, kita sudah mencobanya berkali-kali , dan terasa nyaman di kaki. Masalah itu seringkali muncul saat kita telah memakainya. Bagaimana mengatasinya jika ini terjadi?

1. Melepuh

Anda pernah mengalami melepuh di bagian bawah kaki? Hal ini sering terjadi akibat gesekan antara sol kaki dan sepatu. Untuk menghindari hal ini terjadi, alasi sepatu dengan busa moleskine hingga menciptakan bantalan. 

2. Luka di bagian belakang Kaki

Biasanya ini terjadi saat kita memakai sepatu yang baru. Sepatu yang menggesek kulit bisa sangat menyakitkan dan lama kelamaan akan menimbulkan luka. Bukan saja diakibatkan karena sepatu terlalu kecil, akan tetapi sepatu kebesaran juga dapat menyebabkan terjadinya luka. Gunakan tensoplas di bagian belakang kaki atau letakkan heel pads di bagian belakang sepatu. Bantalan ini akan menghentikan gesekan dan melindungi kulit.

3. Kapalan

Kapalan dapat dihindari dengan memilih sepatu yang ukurannya tepat. Jadi tidak perlu memaksa untuk membeli sepatu apabila ukurannya lebih besar atau lebih kecil walaupun modelnya amat Anda sukai. Atau apabila sepatu tersebut tertutup, Anda bisa mengatasinya dengan menggunakan kaos kaki. Apabila sudah terlanjur kapalan, rendam kaki, lalu gosok dengan batu apung, lalu sering-seringlah menggunakan body lotion untuk melembabkan.

4. Sol Sepatu yang Menipis

Ini sering terjadi dengan sepatu yang paling kita sukai. Karena biasanya sepatu itu akan sering kita kenakan, yang dapat mengakibatkan sol sepatu cepat rusak. Cobalah lindungi dengan sole protectors, yang membantu sol berumur lebih panjang. Menambah sol karet di bagian bawah sepatu dapat memperpanjang usia sol sepatu. 

5. Hak Sepatu Cepat Goyah

Hindari untuk menggoyang-goyangkan sepatu ke arah depan dan ke belakang. Gerakan ini akan mengakibatkan kaitan hak sepatu dengan sepatu menjadi lemah. Sebelum membeli sepatu cobalah sepatu dan cobalah untuk berjalan untuk mengetahui apakah hak sepatu mudah goyah atau tidak.

6. Kaki yang Berkeringat

Sepatu yang terlalu kecil dapat menyebabkan kaki tidak dapat bernapas dan menyebabkan kaki menjadi luka. Untuk mendapatkan ukuran yang benar, pastikan selalu membeli sepatu di penghujung hari ketika kaki dalam keadaan mengembang.Materi sepatu bisa saja berubah akibat temperatur. Kenakan sepatu kulit dan karet saat hawa sedang dingin. Sebaliknya, gunakan sepatu kanvas dan kulit alami saat cuaca panas. Bila memakai kaos kaki, kenakan kaos kaki berbahan katun. Ada cara lain untuk menambah kelembaban pada kaki, yaitu taburi sedikit bedak bayi sebelum Anda memakainya.

Share

0

Platinum Newsletter
Sign up with your email address to receive news and updates!

Baca Artikel Lainnya
5 Ritual Kecantikan Kuno yang Bikin Kulit Glowing
5 Ritual Kecantikan Kuno yang Bikin Kulit Glowing
Posted on 6 October 2023
Ide Gaya Berhijab untuk Hari Raya, Simple tapi Trendy
Ide Gaya Berhijab untuk Hari Raya, Simple tapi Trendy
Posted on 21 April 2023
Padupadan Black Dress, Ini 5 Caranya!
Padupadan Black Dress, Ini 5 Caranya!
Posted on 28 June 2023
Sepatu yang Membawa Perubahan dalam Layar Kaca
Sepatu yang Membawa Perubahan dalam Layar Kaca
Posted on 10 November 202216 November 2022
Ide Hampers Lebaran yang Unik dan Bermanfaat
Ide Hampers Lebaran yang Unik dan Bermanfaat
Posted on 12 April 2023
Yuk, Kecilkan Perut !
Yuk, Kecilkan Perut !
Posted on 1 July 202314 August 2023

What do you think? Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No Comments Yet.

  • Artikel Terpopuler
  • Terbaru

Follow Us

Platinum Newsletter

Sign up to get content updates, relationship help, beauty tutorials, fashion trends, and more.

Contact Us | Be a Contributor

Privacy | Terms | Copyrights © 2022 PerempuanPlatinum.